Sebagian besar bayi umumnya mengucapkan "mama" atau sejenisnya sebagai kata pertama yang dikenalnya. Kata tersebut ternyata memang struktur kata yang paling sederhana dan paling mudah dikenali bayi.
Kuncinya pada pengulangan suku kata. Otak bayi merespon pengulangan tersebut dengan sangat baik. Itulah kesimpulan Judit Gervain, peneliti dari University British-Columbia, yang dipublikasikan dalam Proceedings of the National Academy of Sciences edisi terbaru.
Kesimpulan tersebut diambil setelah Gervain melakukan pemindaian terhadap 22 bayi yang baru berusia 2-3 hari. Kepada bayi-bayi tersebut diperdengarkan sejumlah kata yang mengandung perulangan, seperti mubaba dan penana dan yang tidak seperti mibage dan penaku.
Saat kata yang mengandung bentuk perulangan diperdengarkan, otak bayi di bagian temporal dan frontal kiri bereaksi. Sebaliknya, saat kata yang tidak mengandung perulangan diberikan, tidak ada bagian otak yang memberikan respon dominan.
"Hal tersebut mungkin yang membuat banyak penutur berbagai bahasa tanpa sengaja memiliki daftar kata berulang untuk anak-anaknya," ujar Gervain. Hasil penelitiannya juga sesuai dengan fakta bahwa pusat bahasa pada orang dewasa yang tidak kidal berada di otak kiri.
Jadi, sudah jelas mengapa kata "mama" atau "papa", "tata", "dada", dan sejenisnya paling mudah untuk melatih vokal bayi. Temuan ini juga mengindikasikan bahwa kemampuan untuk mengenali kata yang mengandung perulangan merupakan sifat dasar otak manusia. Sifat inilah yang membuat dapat belajar bahasa ibu secara sistematis dan efisien.
0 comments:
Post a Comment
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Blog Archive
-
▼
2008
(47)
-
▼
November
(24)
- Gedung Tertinggi Dari negeri Timur
- Baju Khusus Koruptor
- Bayi dengan Jantung Di luar
- Musik Tidak Berpengaruh pada Kecerdasan
- Mobil Terbang London-Paris Hanya 35 Menit
- Razia 01 Desember 2008 Oleh Polda Metro Jaya
- Adolf Hitler Ternyata Mempunyai Satu Buah Zakar
- Warga Medan Mencoba Menipu di E-Bay Hingga 500 Juta
- Bukti Pesawat Terbang Sudah Ada Sejak 200 Sebelum ...
- Kabar Boboho Dan Teman Dekat Nya
- Intel Meluncurkan Prossesor Tercepat Di Dunia
- Maraknya Pelacuran Miodus Via Internet Dan Friendster
- Perangkap Nyamuk Ampuh Ala Tradisional
- Rahasia Dibalik Simcard
- Mengungkap kebenaran Kota Di Atas Awan
- Kenapa Kata Mama Paling Mudah Di UCap Bayi
- Khasiat Pete
- Rahasia Di balik Kata Computer
- Obama Membuat Kecewa
- Tukul Di berhentikan Kerja Di Empat Mata 1Bulan
- Dua Suami Berbagi Satu Istri Adil Dan Nyata
- Tips Dan Trik Membeli HP : Teliti Sebelum Membeli ...
- Sejarah Asal Mula Internet
- Asal Usul Bedug
-
▼
November
(24)